Blogger by Bonni Nurtanaya

Senin, 18 Maret 2019

Hallo Sahabat Millenial, Dalam artikel berikut ini saya akan mencoba menjelaskan pembagian jaringan komputer berdasarkan luas areanya yaitu PAN, LAN, MAN dan WAN.


*Apa itu Jaringan Komputer?
Secara sederhana pengertian dari jaringan komputer adalah hubungan antara dua atau lebih sistem komputer melalui media komunikasi untuk melakukan komunikasi data satu dengan yang lainnya.
*Jenis-Jenis Jaringan Komputer
Jenis-jenis jaringan komputer berdasarkan cakupan areanya dapat dibedakan menjadi beberapa jenis yaitu PAN, LAN, MAN dan WAN.
1. PAN (Personal Area Network)
Merupakan jaringan komunikasi antara satu perangkat dengan perangkat lainnya dengan jarak yang sangat dekat, yaitu hanya dalam beberapa meter saja.Pada saat kita saling menghubungkan komputer atau perangkat lain seperti handphone, PDA, keyboard, mouse ,headset wireless, camera dan peralatan lain yang jaraknya cukup dekat (4-6 meter) maka kita telah membentuk suatu Personal Area Network. 
Hal yang paling penting bahwa dalam PAN ini kita sendiri yang mengendalikan (authoritas) pada semua peralatan tersebut. Selain dihubungkan langsung ke komputer lewat port USB atau FireWire, PAN juga sering dibentuk dengan teknology wireless seperti bluetooth, Infrared atau WIFI.


Hasil gambar untuk pan personal area network

Kegunaan PAN
1. Untuk menghubungkan perangkat-perangkat komputer
2. Sebagai komunikasi personal

Contoh Penggunaan PAN
1. Menghubungkan mouse dengan Laptop menggunakan Bluetooth
2. Menghubungkan headset dengan Laptop menggunakan Bluetooth


2. LAN (Local Area Network)

LAN adalah jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil, seperti jaringan komputer dalam rumah, sekolah, dan sebagainya. Local Area Network atau LAN tidak memerlukan jaringan telekomunikasi yang disewa dari operator telekomunikasi dan tidak juga menggunakan media fasilitas komunikasi umum seperti telepon, tetapi pemilik LAN itu sendirilah yang mengelola media komunikasinya.

Untuk LAN umumnya berbasis teknologi IEEE 802.3 Ethernet menggunakan perangkat switch. Lalu ada juga teknologi 802.11b (Wi-fi) yang sering digunakan untuk membentuk LAN. Tempat-tempat yang menyediakan koneksi LAN dengan teknologi Wi-fi disebut Hotspot.





Hasil gambar untuk lan local area network


3. MAN (Metropolitan Area Network)


Hasil gambar untuk metropolitan area network



Metropolitan Area Network (MAN) adalah suatu jaringan dalam suatu kota dengan transfer data berkecepatan tinggi yang menghubungkan berbagai lokasi seperti kampus, perkantoran, pemerintahan, dan sebagainya. Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari MAN ini berkisar antara 10 hingga 50 km.

Sebuah MAN biasanya tidak dimiliki oleh suatu organisasi melainkan dimiliki oleh salah satu penyedia layanan jaringan yang menjual pelayanan kepada pengguna. Ketimbang LAN, MAN berukuran lebih besar dan jangkauannya juga lebih luas, namun untuk teknologi yang digunakannya yaitu sama dengan LAN.


4. WAN (Wide Area Network)



Hasil gambar untuk wide area network

WAN (Wide Area Network) merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik. 
Koneksi jaringan Wide area network (WAN) dapat berupa jaringan berteknologi kabel (wired) atau nirkabel (wireless). Jenis jaringan WAN berkabel dapat terdiri dari multiprotocol label switching, T1S, Ethernet, dan koneksi broadband. Kemudian untuk jenis jaringan WAN yang nirkabel meliputi data seluler seperti 3G, 4G dan jaringan Wi-Fi atau jaringan satelit. Insfrastruktur WAN dapat dimiliki secara pribadi atau disewa sebagai layanan dari penyedia layanan pihak ketiga, seperti operator telekomunikasi dan penyedia layanan internet (ISP).


0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Comments

3-comments

Total Tayangan Halaman

Archive

Contact us-desc:Feel free to contact us at anytime about our courses and tutorials.

Nama

Email *

Pesan *

Powered By Blogger

Halaman